Jember terkenal dengan beberapa jajanan khas berbahan dasar tape. Salah satunya adalah Prol Tape. kue ini termasuk dalam kue sederhana yang mudah dibuat.
Resep Prol Tape kali ini berasal dari dapurnya mbak Rahma (resep asli dari Jember), yang kemudian disesuaikan takarannya dengan selera dari dapur Indah Kitchen, sehingga manisnya pas..
Bahan-bahan:
- 400 gram Tape singkong
- 125 gram Margarin cair
- 100 gram Tepung terigu
- 80 gram Gula pasir
- 80 ml Susu kental manis
- 50 gram Keju parut
- 25 gram Kismis
- 2 sendok makan Susu bubuk full cream
- 2 butir Telur
Cara membuat:
- Tape singkong yang telah dipisahkan dari seratnya, dicampur dengan susu kental manis
- Ayak tepung terigu dan susu bubuk, sisihkan
- Campur telur dan gula pasir, lalu mixer dengan kecepatan tinggi sampai mengembang.
- Masukkan secara bergantian antara campuran tepung terigu dan susu bubuk dengan campuran tape dan susu kental manis hingga habis.
- Tambahkan margarin cair, lalu kocok lagi dengan mixer hingga rata
- Tambahkan kismis dan sebagian keju parut ke dalam adonan, lalu tuang ke dalam loyang brownies yang sudah diolesi margarin, dialasi kertas roti serta disemir lagi dengan margarin.
- Taburi bagian atas adonan dengan keju parut
- Panggang dalam oven bersuhu 180°C selama 45 menit atau sampai matang (tergantung jenis oven yang digunakan)
- Selesai! Prol tape sudah jadi dan siap dihidangnkan untuk keluarga, untuk acara arisan, atau untuk dijual lagi. Selamat mencoba dan semoga berhasil! :)
Source : modern.id
Advertisement